Berita Fakultas

“RECHTER FH UAJY Meraih Juara Satu dalam Turnamen Padjadjaran Lawlympic 2023” Image

“RECHTER FH UAJY Meraih Juara Satu dalam Turnamen Padjadjaran Lawlympic 2023”

Tim Basket Fakultas Hukum Universitas Atma Jaya Yogyakarta, RECHTER berhasil membawa pulang piala kejuaraan (Juara 1) dalam turnamen basket “Padjadjaran Lawlympic 2023” berskala nasional dengan meraih final score sebanyak (74). Turnamen ini berlangsung dari tanggal 2 sampai dengan 6 Desember 2023 di Universitas Padjadjaran Jatinagor, Sumedang, Jawa Barat, Indonesia.

Pihak fakultas mengadakan pertemuan dengan RECHTER untuk melakukan penyerahan tropi kejuaraan kepada fakultas, dalam hal ini, Pak Hari, selaku Wakil Dekan I FH UAJY menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada para teman-teman RECHTET yang berpartisipasi dalam kejuaraan nasional pertandingan basket tersebut. Pak Hari menyampaikan bahwasanya RECHTER yang meraih juara satu tersebut akan mendapatkan pemotongan biaya SPP sebesar 50% dari fakultas sebagai wujud apresiasi fakultas kepada RECHTER. Agenda penyerahan tropi kejuaraan kepada fakultas ini diadakan di R. RKF dengan diakhiri sesi foto bersama Wadek 1 dan RECHTER (20/12).

Para anggota Tim Basket RECHTER yang terlibat dalam pertandingan “Padjadjaran Lawlympic 2023” tersebut antara lain: Yehezkiel Bimo Wicaksono, Benjamin Calvin Silalahi, Sigfried Christiano Ricardo Arjuna P., Edward Frey Knight, Nicolas brian, Langgeng Gumelar, Markus William S, Gabriel Emiliano Umbas, Aldrin Armando Anakotta, Nicolas Yosa Pratama, Pedro Ariyanto Siki, Marcello Alan Frizzy, Joshia Trissaputra Timothy, Yohanes Maria Vianney Riky Sijabat, dan Pandu Ramabwana dengan Malvin Vedo Joediantoro, selaku Coach Tim Basket RECHTER, serta dua official-nya, yakni: Fransiskus Welly dan Aldila Dwiana.

Pada turnamen basket yang diselenggarakan di Universitas Padjadjaran atau yang akrab dengan sebutan UNPAD. Tim Basket RECHTER melaksanakan pertandingan sebanyak lima (5) kali permainan dengan jumlah masing-masing score sebagai berikut: 

  • Pertandingan Penyisihan Grup
    • UAJY (47) vs Univ. Trisakti (30)
    • UAJY (45) vs Univ. Pancasila (27)
    • UAJY (43) vs Univ. Muhammadiyah Malang (32)       
  • Pertandingan Semi Final 
    • UAJY (75) vs Univ. Padjadjaran 1 (48)
  • Pertandingan Final 
    • UAJY (74) vs Univ. Andalas (47)

Berangkat dari kemenangannya dalam meraih juara satu. Welly, Manajer Basket RECHTER FH UAJY pada masa jabatan 2023/2024 mengatakan “prinsip kami berlomba bukanlah untuk mencari pengalaman, melainkan untuk mencari kemenangan.” terangnya.

Welly mengungkapkan kendala dalam persiapan timnya menghadapi turnamen antara lain: adanya keterbatasan jadwal pengguna lapangan basket untuk digunakan latihan dan terbatasnya fasilitas untuk menunjang latihan, seperti kesediaan bola basket untuk latihan, dan sedikit kendala dalam anggaran dana yang dibutuhkan untuk mengikuti turnamen tersebut. Ia juga menyampaikan kendala yang terjadi pada saat penyisihan grup antara UAJY dan UMM. “Saat itu, pemain dari UMM tidak terima selebrasi kemenangan dari salah satu pemain kami. Kondisi waktu itu, para pemain sudah keluar lapangan dan ingin memasuki ruang loker. Kemudian, ada pemain yang nantangin karena dianggap tidak respect. Orang-orang saat itu hampir terpancing untuk rebut. Namun pada akhirnya berhasil diselesaikan secara kekeluargaan dengan dibantu oleh manager dan coach dari kedua tim.” imbuhnya.

“Tim yang baik bukanlah tim yang memiliki kemampuan yang sama, tetapi tim yang saling melengkapi. RECHTERRRR istimewaaa!!!

  • Image

    Tim Multimedia Fakultas Hukum


    Student Staff Multimedia & Alih Bahasa Fakultas Hukum UAJY

Berita Terbaru

Lowongan Pekerjaan

Fakultas Hukum - Universitas Atma Jaya Yogyakarta
UPT - Fakultas Hukum 2024