Andien Kirana W. Meraih Juara 1 dalam Kejuaraan Bulutangkis USM (Univ. Semarang) Open 2024
- Tim Multimedia Fakultas Hukum
- 12 May, 2024
- Berita
- 85
Selamat kepada mahasiswi Fakultas Hukum Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Andien Kirana Widjanarko, (angkatan 2022), perwakilan dari Unit Kegiatan Mahasiswa Bulutangkis UAJY #ABCUAJY yang telah meraih Juara 1 Tunggal Putri dalam Kejuaraan Bulutangkis USM (Univ. Semarang) Open 2024 yang diselenggarakan pada tanggal 6 s.d 10 Mei 2024.
Dalam turnamen tersebut, Andien Kirana W mengikuti tiga set. Pertandingan pertama melawan Salsabila Rahmadina Winsadin dari Universitas Diponegoro (UNDIP) yang dimenangkan dua set sekaligus, selanjutnya pada semi final melawan Septia Ningrum Rahmadani dari Universitas Sebelas Maret (UNS) yang juga dimenangkan dua set sekaligus, kemudian pada pertandingan final melawan Natiqotul Wardah Fikaromah dari Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) yang dimenangkan oleh Andien Kirana W dengan dua set dan total skor masing-masing sebanyak 21-18. Andien Kirana memenangkan turnamen tersebut dan memperoleh hadiah tunai sebanyak satu juta delapan ratus ribu rupiah (Rp. 1.800,000,00)
Andien Kirana mengaku senang dan tidak menyangka bahwa dirinya meraih Juara 1 dalam kejuaraan bulutangkis USM Open 2024, pasalnya, selama persiapan turnamen Kejuaraan Bulutangkis ia merasa kurang bisa mengatur waktunya karena saat itu berada di tengah-tengah persiapan Ujian Tengah Semester. Ia mengatakan bahwa ini kali pertamanya dia meraih juara 1 sepanjang keterlibatannya dalam pertandingan kejuaraan bulutangkis. Selama bergabung dalam UKM Bulutangkis UAJY #ABCUAJY, Andien sudah terlibat dalam tiga kali pertandingan, yang pertama pada tahun 2022 mendapatkan Juara 3 Tunggal Putri dan ganda Putri di USM. Kemudian pada tahun 2023 lalu meraih juara 3 di Liga Mahasiswa yang diselenggarakan di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta.
“Semoga bulu tangkis UAJY semakin maju dan semakin banyak yang berprestasi.”
- Andien Kirana Widjanarko